Semarang, 2 Juni 2021. Universitas Diponegoro mengadakan upacara pelantikan pejabat dan pengambilan sumpah pegawai undip non ASN. Pelaksanaan upacara pelantikan dan pengambilan sumpah dilaksanakan di Gedung Professor Soedarto Universitas Diponegoro pada pukul 14.30 WIB s.d. 15.30 WIB.
Upacara pelantikan dan pengambilan sumpah dipimpin oleh rektor universitas diponegoro Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H.,M.Hum. dan disaksikan oleh Prof. Dr. rer. nat. Heru Susanto, S.T.,M.M.,M.T. selaku Wakil Rektor Bidang Sumberdaya dan Drs. Mulyo Padmono selaku Kepala Biro Administrasi Umum dan Keuangan Universitas Diponegoro dengan jumlah peserta sebanyak 1 orang (pegawai PU NON ASN) dan 82 orang (terdiri dari pegawai Undip yang beragamakan islam, kristen, katolik, dan hindu).
NO | KEGIATAN |
PERSIAPAN
Pejabat yang akan dilantik dan pegawai PU Non ASN yang akan diambil sumpah dimohon menempatkan diri. |
|
1. | Upacara pelantikan pejabat dan pengambilan sumpah Pegawai Universitas Diponegoro Non Aparatur Sipil Negara Pada, Hari : Rabu, Tanggal 2 Mei 2021, segera dimulai, hadirin dimohon berdiri. |
2. | Rektor memasuki tempat upacara. |
3. | Menyanyikan bersama Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. |
4. | Pembacaan Salinan Keputusan Tentang Pengangkatan Pejabat dan Pengangkatan Pegawai Universitas Diponegoro Non Aparatur Sipil Negara, hadirin dipersilahkan duduk. |
5. | PELANTIKAN PEJABAT oleh Rektor, hadirin dimohon berdiri. |
6. | PENGAMBILAN SUMPAH PEGAWAI UNIVERSITAS DIPONEGORO NON APARATUR SIPIL NEGARA
Ø Rohaniwan Islam dipersilakan mendampingi Pegawai yang akan diambil sumpah; Ø Rektor dipersilakan; |
7. | PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN
Ø Rohaniwan dipersilakan mendampingi Pejabat yang akan diambil sumpah; Ø Rektor dipersilakan. Ø Rohaniwan dipersilahkan kembali ke tempat semula. |
8. | Penandatanganan Sumpah Pegawai Universitas Diponegoro Non Aparatur Sipil Negara dan Berita Acara Sumpah Jabatan, disaksikan oleh Rektor dan para saksi.
Kepada saksi : 1. Prof. Dr. rer. nat. Heru Susanto, S.T.,M.M.,M.T. 2. Drs. Mulyo Padmono dipersilahkan mendampingi Rektor. |
9. | Ø Kepada para pejabat dan Pegawai Undip Non ASN dipersilakan menandatangani Berita Acara Sumpah;
Ø Para saksi dipersilahkan kembali ke tempat semula; Ø Hadirin dipersilahkan duduk kembali. |
10. | Dilanjutkan Sambutan Rektor Universitas Diponegoro. |
11. | Menyanyikan lagu Bagimu Negeri, hadirin dimohon berdiri. |
12. | Doa bersama dipimpin oleh Rohaniwan. |
13. | Dengan demikian selesailah sudah rangkaian Upacara pelantikan pejabat dan pengambilan sumpah Pegawai Universitas Diponegoro Non Aparatur Sipil Negara hari Rabu, Tanggal 3 Juni 2021. |
.